Kodam Jaya Selenggarakan Upacara 17an Bulan November 2023

Kodam Jaya_Jakarta Timur. Guna meningkatkan kedisiplinan serta rasa kejuangan segenap prajurit dan PNS Kodam Jaya, mengikuti upacara 17an di bulan November 2023. Bertindak selaku Inspektur upacara Kapoksahli Pangdam Jaya Brigjen TNI Amrizar, bertempat di lapangan Jayakarta Makodam Jaya. Jumat (17/11/2023).
Dalam pelaksanaan upacara kali ini, Kapoksahli Pangdam Jaya membacakan amanat Kasad Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras dan dedikasi prajurit dan PNS TNI AD sehingga kepercayaan masyarakat dapat terjaga dengan baik.
Kasad juga sampaikan agar program program yang sudah dijalankan, agar di cek ulang. Sehingga tidak ada kesalahan administrasi, TNI AD harus mantabkan kerja dan kinerja yang efektif, efesien, transparan, akuntabel serta bertanggung jawab. Memasuki tahun politik, Kasad menekankan untuk tetap memegang teguh komitmen Netralitas untuk kepentingan bangsa dan negara.
Diakhir amanatnya Kasad tekankan, jangan ada prajurit terjabak dalam politik praktis untuk kepentingan pribadi, kelompok atau golongan. Kita harus sebagai penyejuk menjadi katalisator masyarakat, sesuai Visi TNI yaitu PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif) diakhir amanatnya.
Bertindak selaku Komandan Upacara Letkol Arm Novan Andriansyah, S.Sos., Danyonarmed 7/Biringgalih, serta di ikuti para Asisten, Dandenmadam Jaya, para Kabalakdam Jaya serta Prajurit dan PNS Kodam Jaya.